0x Dipesan

Umroh Reguler 5 Oktober 2022 by Jawara Tour

Rp 28.900.000

Tanggal Terjadwal
Umroh
12 Hari 11 Malam
Pasti Berangkat (Tanpa Minimal Kuota)
Arab Saudi
Beribadah dengan tenang dan nyaman bersama Jawara Tour

  • Durasi 12 Hari
  • Tanggal 5 Oktober 2022
  • Meeting point : Bandara Int. Soekarno Hatta
  • Kuota terbatas, Umrah ini hanya untuk 45 orang

Ada pertanyaan terkait listing ini?

Hubungi Hoster Listing
SKU: Umroh 12 Hari by Jawara Tour Categories: , , , , , Tags: , ,

Umroh Reguler 5 Oktober 2022 by Jawara Tour. Beribadah dengan aman dan tenang bersama Jawa Tour di Open Trip ID. Umroh ini diselenggarakan untuk keberangtkatan tanggal 5 Oktober 2022 dengan durasi 12 hari. Umroh ini diselenggarkan oleh PT. Jasa Wisata Nusantara (JAWARA Tour & Travel), didirikan sejak tahun 1998 dan telah menjadi salah satu perusahaan penyedia pelayanan perjalanan Haji khusus dan Umrah terbesar di Indonesia. Dengan motto, “Memberikan Pelayanan Yang Terbaik” sebagai pedoman dan budaya kerja kami, JAWARA tour telah dipercaya oleh banyak jamaah Haji dan Umrah di seluruh Indonesia sebagai partner dalam menjalani ritual ibadah rukun ke-5 ajaran islam.

JAWARA tour & travel mempersembahkan paket HAJI khusus, Umrah dan Wisata yang didukung oleh fasilitas Hotel bintang lima, transportasi dengan armada bus VIP, katering standard restaurant dan airlines internasional ternama yang menjamin kelancaran dan kualitas ibadah selama melakukan proses perjalanan ibadah/wisata anda. Kami mengundang anda untuk berbagi dan merasakan keuntungan bergabung bersama dalam umroh reguler bersama kami dengan didampingi oleh staff dan pembimbing ibadah yang profesional, ahli di bidangnya, ramah dan melayani sehingga membuat perjalanan ibadah anda lebih menyenangkan dan berwarna.

Kami berharap kebersamaan anda dan keluarga dengan kami akan semakin hangat, khusu dan gembira dalam malakukan perjalanan ibadah ini. Semoga Allah selalu mengiringi langkah kita dalam beribadah dan menjadikannya rahmat serta manfaat bagi kita semua, aamiin.

 

SYARAT PENDAFTARAN UMRAH

1. Syarat Pendaftaran

  • Sehat jasmani & rohani serta tidak terinfeksi Covid-19
  • Mengisi dan menandatangani form Pendaftaran Umrah & surat pernyataan tentang Covid-19
  • Membayar uang muka pendaftaran dan pelunasan biaya perjalanan Umrah sesuai Metode Pembayaran yang diatur dan diterapkan oleh PT. Jasa Wisata Nusantara
  • Menyerahkan dokumen untuk Umrah seperti Passport asli min. nama 2 suku kata dengan masa berlaku min. 12 bulan sebelum tanggal keberangkatan, Copy E-KTP, Copy KK, Copy Surat Nikah (khusus suami-istri) dan pas photo berwarna ukuran 4 x 6 (latar belaang putih dan fokus wajah 80%) sebanyak 5 lembar
  • Menyerahkan buku kuning yang mereangkan telah melakukan suntik vaksin Maningitis
  • Menyerahkan surat keterangan/sertifikat kesehatan lainnya yang dibutuhkan sebagai syarat melakukan perjalanan

2. Persyaratan Khusus

  • Bagi pendaftar yang berusia diatas 60 tahun atau teridentifikasi sakit tetap dan butuh seorang pendamping secara intensif selama di tanah suci, harus didampingi oleh salah seorang keluarga, dan dinyatakan sehat oleh dokter rumah sakit.
  • Melampirkan surat keterangan sehat dan mampu melakukan perjalanan dari dokter

Insyaallah, kamu yang sudah mampir di halaman ini akan bisa berangkat Umroh Reguler bersama Jawara Tour, aamiin. Yuk pesan Umroh Reguler 5 Oktober 2022 by Jawara Tour.

Hari Ke 1, JAKARTA-MUSCAT

  • Pukul 11.00 Jamaah sudah harus berada di Bandara Int. Soekarno Hatta Terminal 3 Ultimate pintu 3 langsung masuk kedalam diruang tunggu depan Bakmi Gajah Mada (Bakmi GM).
  • Jakarta – Muscat WY850 take off 14.50 – 19.30 transit.
  • City Tour Muscat

Hari Ke 2, MUSCAT-JEDDAH-MADINAH

  • Pukul 09.00 seluruh jamaah berkumpul di Lobby Hotel untuk Check Out & melanjutkan perjalanan menuju Bandara Muscat.
  • Muscat – Jeddah WY675 take off 14.35 – 16.50.
  • Pukul 16.50 Pesawat Oman Air WY675 tiba di Bandara King Abdul Azis Jeddah, sebelum turun dari pesawat periksa kembali barang bawaan.
  • Kemudian seluruh Jamaah melanjutkan perjalanan menuju Madinah dan tiba pada pukul 23.00.

Hari Ke 3, MADINAH

  • Istirahat memperbanyak Ibadah di Masjid Nabawi

Hari Ke 4, MADINAH

  • Pukul 09.00 setelah makan pagi jamaah berkumpul di lobby hotel untuk melaksanakan Ziarah ke Makam Rasullullah S.A.W, Makam Syuhada dan Raudhah dimana ketiga tempat tersebut berada di dalam Masjid Nabawi.
  • Istirahat memperbanyak Ibadah di Masjid Nabawi

Hari Ke 5, MADINAH

  • Pukul 07.00 jamaah berkumpul di lobby hotel untuk melaksanakan Ziarah dengan mengunjungi ; Masjid Quba, Qiblatain, Uhud, Pasar Kurma.
  • Setelah makan malam seluruh jamaah merapikan barang-barang bawaan periksa kembali jangan sampai ada yang tertinggal.

Hari Ke 6, MADINAH-MAKKAH

  • Pukul 06.00 seluruh jamaah berkumpul di lobby hotel untuk melaksanakan Ziarah Wa’da (Ziarah Perpisahan)
  • Pukul 14.00 setelah makan siang dalam berpakaian Ihram jamaah berkumpul di lobby hotel untuk Check Out dan melanjutkan perjalanan menuju Makkah Al Mukarrah yang sebelumnya akan singgah di Masjid Bir ‘Ali untuk melaksanakan Miqat Umrah.
  • Pukul 21.00 setibanya di Makkah lgsg Check In dan merapikan barang-barang bawaan, makan malam & istirahat sejenak kemudian Umrah.
  • Istirahat memperbanyak Ibadah di Masjidil Haram

Hari Ke 7, MAKKAH

  • Istirahat memperbanyak Ibadah di Masjidil Haram

Hari Ke 8, MAKKAH

  • Pukul 07.00 setelah makan pagi jamaah berkumpul di Lobby Hotel untuk Ziarah Kota Makkah ; Jabal Nur, Tsur, Rahmah, Arofah, Muzdalifah, Mina dan Masjid Ja’ronah.
  • Istirahat memperbanyak Ibadah di Masjidil Haram

Hari Ke 9, MAKKAH

  • Istirahat memperbanyak Ibadah di Masjidil Haram

Hari Ke 10, MAKKAH

  • Istirahat memperbanyak Ibadah di Masjidil Haram
  • Setelah makan malam seluruh jamaah merapikan barang-barang bawaan periksa kembali jangan sampai ada yang tertinggal.

Hari Ke 11, MAK-JED-MCT

  • Pukul 03.00 seluruh jamaah berkumpul di tempat yang telah ditentukan untuk Thawaf Wa’da (Thawaf Perpisahan)
  • Pukul 10.00 setelah makan pagi seluruh jamaah berkumpul di lobby hotel untuk Check Out hotel dan melanjutkan perjalanan menuju Bandara King Abdul Azis – Jeddah dan setibanya di Jeddah jamaah melaksanakan City Tour, menyusuri Pantai Laut Merah & pusat perbelanjaan di Balad.
  • Pesawat Oman Air No. Penerbangan WY676 take off 19.25 tiba di Muscat pada pukul 23.40 untuk transit.

Hari Ke 12, MUSCAT-JAKARTA

  • Pesawat Oman Air Penerbangan WY849 take off 02.20 tiba di Jakarta pada pukul 13.20 Wib.
  • Berakhirlah perjalanan Ibadah kita semoga amal ibadah kita diterima Allah SWT…..Aamiin
  • Muscsat
  • Jeddah
  • Madinah
  • Masjid Nabawi
  • Masjid Quba
  • Qiblatain
  • Uhud
  • Pasar Kurma
  • Makkah
  • Jabal Nur
  • Tsur
  • Rahmah
  • Arofah
  • Muzdalifah
  • Mina
  • Masjid Ja’ronah
  • Masjidil Haram
  • City Tour menyusuri Pantai Laut Merah
  • Pusat perbelanjaan di Balad.

Harga Termasuk

  • Flight Ticket kls Ekonomi Jakarta - Saudi Arabia (PP)
  • E-Visa Umrah & Asuransi Kesehatan KSA
  • Perlengkapan Ibadah senilai 1,5 Jt
  • Handling CGK - KSA, Lounge CGK, Muthawief, Bimbingan Manasik
  • Asuransi Perjalanan Cover Covid - 19
  • Makan/Minum Fullbard Hotel selama di Saudi
  • Air Zamzam 5 L (Jika diizinkan)

Tidak Termasuk

  • Transportasi Darat/Udara dr Daerah ke Jakarta (PP)
  • Pembuatan Passport Baru/Perpanjangan
  • Penambahan Nama dalam Passport
  • Suntik Meningitis, Keperluan Pribadi
  • PCR saat keberangkatan (jika diperlukan)
  • Pengiriman Perlengkapan ke Daerah
  • Akomodasi Hotel Transit di Jakarta

Umroh Reguler ini diselenggarakan untuk tanggal keberangkatan 5 - 17 Oktober 2022 (12 Hari)

Additional information

Durasi

12 Hari 11 Malam

Meeting Point

Bandara Int. Soekarno Hatta Terminal 3 Ultimate

Kuota

Tanpa minimal kuota

Jadwal Tur

5 Oktober 2022

Refund

Paling Lambat 30 Hari Sebelum Tanggal Keberangkatan

Reschedule

Tidak dapat di reschedule

Waktu Pesan

Selama Kuota Masih Tersedia

Umroh & Haji ini dijalankan dan diselenggarakan oleh hoster Open Trip ID yaitu Jawara Tour yang terdaftar sebagai PT. Jasa Wisata Nusantara.
  • Izin Umrah : PPIU No. D/525 th. 2019
  • Haji : PIHK No. D/144 th. 2019

1. Daerah Keberangkatan

  • Daerah keberangkatan dari Jakarta
  • Tempat berkumpul saat tanggal keberangkatan di bandara udara internasional Soekarno-Hatta

2. Harga & Pembayaran

  • Harga dan ketentuan dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti ketentuan airlines, asuransi, hotel, pemerintah Indonesia dan pemerintah Arab Saudi
  • Pembayaran uang muka/down payment sebesar 35% dari total pemesanan.
  • Pembayaran pelunasan pembayaran oleh Jamaah dilakukan selambat-lambatnya 30 hari sebelum tanggal keberangkatan

3. Pembatalan

  • Jika pembatalan oleh Jamaah dilakukan setelah proses pendaftaran, dikenakan biaya sebesar Rp. 2,500,000 dari harga paket Umrah yang dipilih
  • Pembatalan setelah proses kepengurusan Visa, dan biaya kepengurusan fasilitas lainnya, dikenakan biaya 75% dari harga paket Umrah yang dipilih
  • Pembatalan dilakukan setelah visa telah terbit dan seluruh akomodasi selesai diurus atas nama Jamaah, dikenakan biaya 100% dari harga paket Umrah yang dipilih

4. Kurs dan Keadaan Force Majeure

  • Harga berlaku dengan nilai tukar maksimal Rp. 14.300 per 1 US dollar
  • Harga akan disesuaikan mengikuti perubahan nilai tukar jika melebihi dari nilai tukar Rupiah yang telah ditentukan
  • Segala akibat yang timbul dari terjadinya force majeure (kejadian-kejadian diluar kemampuan salah satu Pihak untuk mengatasinya, termasuk kejadian-kejadian akibat adanya peraturan pemerintah baik pusat maupun daerah, pemerintah negara terkait, departemen/kementrian, instansi sipil, militer, kebakaran, bencana alam, pemogokan, perang, huru hara, wabah penyakit atau kejadian-kejadian lain diluar kemampuan yang secara langsung dapat mengakibatkan tidak terlaksanya perjalanan ibadah Umrah yang telah direncanakan) menjadi tanggung jawab masing-masing Pihak
Note :

Dengan melakukan pembayaran uang muka melalui Open Trip ID yang kemudian akan diterukan kepada PT. Jasa Wisata Nusantara sebagai biaya perdaftaran, maka Jamaah telah mendaftarkan diri dan bersedia mengikuti serta menyetujui syarat dan ketentuan yang diatur dan diterapkan oleh Open Trip ID & PT. Jasa Wisata Nusantara

Only logged in customers who have purchased this product may leave a review.

Reviews

There are no reviews yet.

  • Bandara Int. Soekarno Hatta Terminal 3 Ultimate pintu 3, Pukul 11.00
    *Jumlah Jamaah

    Harga per orang Rp 28.900.000

    • Total :

Main Menu

Rp 28.900.000

RODA GEMBIRA!

Buka Open Trip ID tiap hari dan dapetin semua GRATIS disini yes. Scroll ke bawah untuk melihat daftar hadiah!

GRAND PRIZE

  1. Tiket Nonton WSBK Superbike Premier Class
  2. 3 Malam menginap di Arasatu Ressort
  3. Tur Lombok + Bali Tahun Baru
  4. Tur Labuan Bajo 3 Hari 2 Malam
  5. Diskon Trijek Indonesia senilai 250Rb

Rules :

  • - Setiap hari 5 kali kesempatan untuk 1 email
  • - Informasi hadiah dikirimkan melalui email yang kamu daftarkan

 
Putar Sekarang
Saya setuju dengan syarat dan ketentuan diatas.
Never
Remind later
No thanks